FAI UIM – Asesmen Lapangan Program Pascasarjana Universitas Islam Makassar prodi Manajemen Pendidikan Islam yang digelar di Gedung Rektorat lantai 2 (dua) Ruang Program Pascasarjana, Kamis (20/07/2023).
Asesmen Lapangan ini langsung di Hadiri oleh PLT Rektor Universitas Islam Makassar Dr. Ir. Hj. A. Majdah M Zain, M.Si, Wakil Rektor II UIM Dr. Ir. Musdalipah, M.Si, Wakil Rektor III UIM Dr. H. Nurdin, S.H., M.H, Wakil Rektor IV UIM Dr. H. Ruslan Wahab, M.A, Direktur Program Pascasarjana Dr. H. Abd. Rahim Mas P. Sanjata, M.Ag, Kepala Biro Akademik, Dekan Fakultas lingkup Universitas Islam Makassar dan segenap Civitas Akademika UIM.
Dalam pelaksanaan Asesmen Lapangan ini di tinjau langsung oleh Tim Asesor yakni Prof. Dr. Ansar, S.Pd., M.Si dan Prof. Dr. Supadi, M.Pd
Mengawali sambutan dan arahannya PLT Rektor Universitas Islam Makassar mengucapkan selamat datang kepada Tim Asesor yang akan mengevaluasi program-program yang ada di Program Pascasarjana UIM.
“Selamat datang kepada Tim Asesor yang akan meninjau langsung hal-hal apa saja yang akan dievaluasi demi kemajuan dan pengembangan Program Pascasarjana UIM”, Ucap Majdah.
PLT Rektor juga menambahkan harapannya bahwa smoga dalam Asesmen Lapangan ini yang dilaksanakan secara luring bisa mendapatkan hasil yang terbaik dalam hal pengembangan kualitas dan kuantitas Program Pascasarjana UIM.