Makassar – Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Islam Makassar (UIM) kembali menunjukkan komitmennya dalam mengembangkan karakter dan kemampuan mahasiswa melalui kegiatan bela diri. Mahasiswa baru dari berbagai program studi mengikuti kegiatan bela diri pagar nusa yang diselenggarakan setiap akhir pekan di pelataran FAI UIM, Sabtu (18/10/2025).
Kegiatan ini merupakan mata kuliah wajib bagi seluruh mahasiswa baru dan dilaksanakan dalam bentuk latihan Pencak Silat Pagar Nusa, latihan tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kemampuan fisik dan mental mahasiswa, tetapi juga untuk menanamkan nilai-nilai disiplin, kerja sama, dan sportivitas.
Dekan FAI, Dr. Djaenab, S.Ag., M.Hi, menyampaikan bahwa kegiatan kokurikuler pagar nusa tidak hanya untuk mata kuliah yang berbobot 1 SKS, tetapi juga bernilai edukatif dan pendidikan karakter bagi mahasiswa.
“Semangat untuk belajar dan meningkatkan kemampuan bela diri sangat tinggi di kalangan mahasiswa. Kami percaya bahwa kegiatan ini dapat membantu mahasiswa mengembangkan karakter yang tangguh dan berintegritas,” tegas Djaenab.
Djaenab, menambahkan, bahwa antusias mahasiswa baru untuk mengikuti kegiatan ini sangat tinggi, menurutnya ini bentuk keseriusan mereka untuk melatih potensinya agar menjadi tangguh dan berkarakter.
”Mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini terlihat sangat antusias dan bersemangat. Mereka mengikuti setiap sesi latihan dengan penuh konsentrasi dan keseriusan,” tambahnya.
Dengan semangat dan komitmen yang tinggi, mahasiswa baru fakultas agama Islam UIM siap untuk menjadi generasi yang tangguh dan berprestasi di bidang bela diri dengan berilmu, berakhlak dan siap berkontribusi untuk almamater. Mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang positif di masyarakat.